Apa yang baru di ChristianAnswers.Net?

Selamatkan Diri Saudara dari Penderitaan
Sepuluh Saran bagi Kristen Baru dan Bertumbuh

Lihat halaman ini dalam Bahasa: Belanda (Nederland), Korea

10. Pemecahan Masalah: Tata Ibadah, Atheists, Skeptis

Room Space Heater. Illustration copyrighted.Jika Saudara mengenal Allah, tidak ada yang dapat menggoyangkan iman Saudara. Adalah benar perkataan ini orang yang memiliki pengalaman tidak akan menjadi alat permainan dari mereka yang senang dengan perdebatan. Sebagai contoh, seorang anak laki-laki kecil sedang memandangi alat pemanas. Ayahnya telah memperingatkan dia bahwa alat itu panas. Lalu dia berkata, "O.K. aku percaya ini panas." Pada saat itu, secara intelektual dia percaya bahwa alat itu memang panas. Ketika ayahnya meninggalkan dia sendiri, dia berkata pada dirinya, "Aku jadi ingin tahu apakah alat ini memang panas?" Lalu dia mengulurkan tangan kecilnya dan memegang besi pemanas itu. Pada saat kulitnya terbakar dia berhenti untuk mempercayai bahwa alat itu memang panas. Sekarang dia tahu bahwa itu memang panas! Dia telah berpindah dari dunia “iman” ke dunia "pengalaman."

Datanglah ahli alat tersebut dan berkata, "Nak, saya seorang sarjana yang mempelajari panas. Alat ini betul-betul panas. Saya bisa buktikan itu." Kemungkinan anak kecil itu akan berkata, "Tuan Tenaga Ahli, saya tidak perduli berapa banyak sarjana yang anda miliki. Saya tahu betul ini memang panas – aku menyentuhnya! Saya bukan ada di dunia percaya lagi, sekarang ini saya ada di dunia pengalaman. Selamat tinggal."

Pemecahan Masalah

» Dengan begitu banyaknya tata cara ibadah dan denominasi, bagaimana saya bisa mengetahui mana yang benar dan mana yang salah? Jawaban

» Apa perbedaan Mormonisme dengan Kekristenan? Jawaban

» Bagaimana Para Saksi Yehova mengajarkan tentang Kristus dibandingkan dengan Injil Kristus? Jawaban

» 44 Pertanyaan untuk Dipertimbangkan bagi para Skeptic Jawaban


Jika Saudara telah menyentuh panasnya besi cinta dan pengampunan Tuhan, jika Roh Kudus “melahirkan kesaksian” bahwa Saudara adalah anak Allah (Roman 8:16), jika Saudara telah menerima Injil dengan “kekuatan Roh Kudus dan kepastian yang kokoh” (1 Tesalonika 1:5), Saudara tidak akan pernah digoyahkan oleh para Skeptik.

Jangan panik ketika sebuah tata ibadah mengharuskan Saudara untuk terlebih dahulu mengetahui Nama Allah untuk terima keselamatan, atau melakukan penyembahan pada hari tertentu atau Saudara harus di baptis oleh penatua di gereja itu. Cukup kembali ke Buku Petunjuk. Alkitab memiliki semua jawabannya, dan dengan mencari tahu, itu akan membuat Anda bertumbuh.

Jika Saudara merasa diintimidasi oleh orang ateis – jika Saudara merasa bahwa mereka adalah orang-orang “intellectuals,” bacalah buku, Allah tidak Percaya kepada orang Ateis. Buku itu akan memperlihatkan bahwa mereka itu berlawanan. Buku itu juga akan memberikan instruksi-instruksi bagaimana membuktikan keberadaan Allah, juga memberikan bukti bahwa “ateis” itu tidak ada.

Akhirnya, jika Saudara menjaga kondisi Saudara tetap dalam keadaan fit, hal itu akan dapat menghalangi terjadinya luka dan penderitaan. Latihan. Rasul Paulus tetap fit dengan latihan. Dia berkata, "Sebab itu aku senantiasa berusaha untuk hidup dengan hati nurani yang murni di hadapan Allah dan manusia" (Kis 24:16). Lakukan yang sama. Dengarkan suara hati nurani Saudara. Itu teman Saudara, bukan musuh. Ingatlah kata-kata Raja Salomo:

"…Takutlah akan Allah dan berpeganglah pada perintah-perintahNya, karena ini adalah kewajiban setiap orang. Karena Allah akan membawa setiap perbuatan ke pengadilan yang berlaku atas segala sesuatu yang tersembunyi, entah itu baik, entah itu jahat" (Pengkhotbah 12:13-14).

Tetap ingatlah selalu akan Hari Penghakiman. Pada Hari itu, Saudara akan sangat senang sekali dengan pelatihan dari lembutnya suara hati nurani Saudara.

Terima kasih untuk menyediakan waktu untuk membaca artikel ini. Saya berharap prinsip-prinsip yang diuraikan disini bisa menjadi penolong, dan pengetahuan apapun yang Saudara dapatkan dari hal itu, akan menyelamatkan Saudara dari penderitaan.

To Next Page

Apabila Saudara telah memutuskan untuk menjadi pengikut Yesus,
silahkan surati kami dan ijinkan kami untuk mengetahuinya.

Prinsip-prinsip penting yang dapat menyelamatkan dari penderitaan besar:

Sebelumnya…

  1. Pemberian Makanan dalam FirmanNutrisi Harian
    "Bayi yang sehat memiliki selera makan yang sehat. Jika Saudara benar-benar telah “lahir” dari Roh Allah, Saudara akan memiliki selera makan yang sehat…"
    [Baca lebih jauh]
  2. ImanTangga jalan dapat membuat Saudara Jatuh
    "…dalam dunia dimana kita terus menerus dibiarkan jatuh, secara total kita dapat bersandar, percaya, berharap pada janji firman-Nya… Dia tidak akan pernah membiarkan Saudara jatuh…"
    [Baca lebih jauh]
  3. PenginjilanTugas yang paling Menenangkan
    " Sesudah bertobat mungkin Saudara memiliki jumlah waktu yang terbatas untuk mempengaruhi teman dan keluarga yang belum diselamatkan dengan injil… Beberapa saran yang dapat menyelamatkan Saudara dari kedukaan besar…"
    [Baca lebih jauh]
  4. Doa"Menunggu Sejenak."
    "Survey membuktikan bahwa lebih dari 90% orang Amerika berdoa setiap hari…"
    Beberapa yang harus didengar: [Baca lebih jauh]
  5. PeperanganPujilah Tuhan dan Tembakkan Peluru
    "Ketika Saudara menjadi Kristen, Saudara telah masuk ketengah-tengah panasnya peperangan yang sudah berlangsung sejak dahulu kala. Saudara menghadapi tiga lapis musuh --dunia, kedagingan, dan iblis…Mari kita lihat ketiga musuh yang menantang ini…"
    [Baca lebih jauh]
  6. PersekutuanFlutter by Butterfly
    "Berdoa untuk tempat Saudara dapat bersekutu…Jangan jadi ‘kupu-kupu rohani.' Tanamkan akar-akar Saudara ke bawah…"
    [Baca lebih jauh]
  7. BersyukurMelakukan yang Benar
    "Bagi orang Kristen, setiap hari adalah Hari Ucapan Syukur. Bahkan kita harus tetap bersyukur ditengah-tengah masalah…"
    [Baca lebih jauh]
  8. Pembaptisan

    [Baca lebih jauh]

  9. PersepuluhanPerbatasan Terakhir
    "Sekali pernah dikatakan bahwa dompet adalah 'perbatasan terakhir.' Itu adalah wilayah terakhir yang harus ditaklukkan – perkara terakhir yang dipersembahkan bagi Allah…"
    [Baca lebih jauh]
  10. Pemecahan Masalah: Tata ibadah, Atheist, Skeptics

[ Jika semua informasi ini sangat membantu, mohon bantuan doanya untuk pemberian sumbangan agar dapat membantu pembiayaan pelayanan yang membangun iman ini tetap tersedia bagi Saudara dan Keluarga! Donations are tax-deductible. ]

Penulis: Ray Comfort of Living Waters Publications. Diambil dari Buku Save Yourself Some Pain. Diedit oleh Films for Christ. Web page Hak Cipta © 2001, Living Waters Publications, Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang – kecuali sebagaimana tercatat dalam halaman “Usage and Copyright” terlampir.

Ray Comfort, Living Waters Publications

ChristianAnswers.Net
Christian Answers Network
PO Box 1167
Marysville WA 98270-1167        

Go to index page Christian Answers home page
home page
directory
Christian Answers Network HOMEPAGE and DIRECTORY
Diterjemahkan oleh: Debora Yuni Sihombing